MANASIK DAN BIMBINGAN HAJI MAN 3 CILACAP

Rabu (05/10/2022) Dalam rangka memberikan pembelajaran praktik pendidikan keagamaan, MAN 3 CILACAP menyelenggarakan kegiatan Manasik dan Bimbingan Haji yang bertempat di tiga lokasi di antaranya, MAN 3 CILACAP, Lapangan Brimob Kroya, dan Lapangan Tugu Kecamatan Kroya.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas X, XI, XII serta seluruh guru dan karyawan sebagai pendamping. Seluruh peserta manasik mengenakan pakaian ihram bagi laki-laki dan pakaian putih bagi perempuan. Kegiatan Haji Tamattu’ ini diawali dengan rombongan manasik haji MAN 3 CILACAP yang mengikuti apel pemberangkatan dan pembacaan kalimat Talbiyah bersama-sama yang dipimpin oleh Bapak K.H. Akhmad Taukhid, M. Pd selaku Kepala Madrasah Aliyah Negeri 3 Cilacap
Dalam kesempatan ini juga ditambah sambutan dari Bapak H. Ormat, SE selaku Ketua IPHI (Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia) Kecamatan Kroya sekaligus untuk membuka kegiatan. Perjalanan dimulai dengan pembacaan niat umroh, lalu peserta memasuki Masjidil Haram yang berlokasi di Lapangan Brimob Kroya, kemudian membaca doa melintasi makam Nabi Ibrahim dilanjutkan thawaf sebanyak tujuh kali dan diakhiri dengan shalat thawaf dua rakaat.
Peserta melaksanakan Sa’i dari Sofa ke Marwah sebanyak tujuh kali. Perjalanan dilanjutkan ke Padang Arofah yang berlokasi di Lapangan Tugu Kecamatan Kroya untuk melaksanakan wukuf yang meliputi shalat jamak taqdim Dzuhur dan Ashar sebanyak delapan rakaat, dan khutbah oleh Bapak Kepala Madrasah mengenai “Ampunan Allah SWT”. Kegiatan ini diakhiri dengan pengambilan kerikil di Muzdalifah yang berlokasi di Lapangan Brimob Kroya lalu kembali ke Masjidil Haram untuk melaksanakan Pelemparan Jumroh, Thawaf Ifadhah, dan Sa’I. Dengan mengangkat tema “Menciptakan Generasi Calon Jamaah Haji yang Mandiri” diharapkan kegiatan ini dapat memberikan gambaran mengenai pelaksanaan ibadah Haji Tamattu’ bagi seluruh peserta haji MAN 3 CILACAP.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top