
MANTAP NEWS – Selasa (11/7/2023) MAN 3 Cilacap mengadakan workshop review KTSP dan penyusunan operasional MAN 3 Cilacap tahun ajaran 2023/2024, kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang kelas MAN 3 Cilacap diikuti oleh seluruh warga sekolah.
Workshop dibuka langsung oleh Kepala Madrasah, Bp. H. Akhmad Taukhid M.Pd dan didampingi oleh Kepala Tata Usaha, Bp. Edy Syafa’at S.Ag serta Wakil Kepala Sekolah urusan Kurikulum MAN 3 Cilacap, Bu Istiqomah S.Pd. Bapak Kepala Madrasah mengingatkan untuk menata niat dan menjaga amanat serta tanggung jawab semata – mata untuk mencari ridho Allah SWT dengan ikhlas.
“Ciri – ciri Ikhlas ada 4 macam, yaitu orang tersebut senantiasa stabil, artinya ketika dicela tidak rendah diri dan ketika dipuji tidak semangat sekali. Kedua, masih punya harapan untuk mendapatkan pahala di akhirat. Ketiga, sesuai dengan apa yang disyariatkan, Keempat, orang ikhlas selalu dikelilingi kesabaran”
Review ini juga merupakan keniscayaan dan keharusan untuk meninjau kekurangan dan kelebihan dari madrasah sehingga dapat menyusun kegiatan yang akan datang dengan baik. Dengan perencanaan yang baik maka semua akan berjalan dengan baik. Ibarat bangunan, perencanaan adalah pondasi utama sehingga ketika pondasi sudah baik maka bangunan diatasnya akan lebih kuat dan sempurna serta menghasilkan sesuatu yang baik.
Salah satu perencanaan yang baik adalah kesepakatan kenaikan nilai Kriteria Ketuntasan Minimum dari 70 menjadi 75. Perencanaan kelas unggulan dikelas X berupa kelas Tahfidz, Keagamaan, Riset dan Leadership sebagai implementasi kurikulum merdeka. Adapun kelas XI dan XII masih menggunakan kurikulum 2013, sehingga hanya melanjutkan dari jenjang yang sebelumnya dan diharapkan dapat meningkatkan kualitasnya sebagai peserta didik yang baik.
Perencanaan serta persiapan guru diantaranya adalah pembagian tugas mengajar dan tugas tambahan seperti Wakil Kepala Madrasah Bidang Akademik, Kurikulum, Kesiswaan, Hubungan Masyarakat, Sarana Prasarana, Wali Kelas maupun penentuan tugas sebagai Ketua Laboratorium, Pembina Ekstrakurikuler, Pembina Adiwiyata, Koordinator OSN dan KSM. Sehingga seluruh warga sekolah diharapkan dapat saling bekerjasama untuk kesuksesan pelaksanaan tahun pelajaran 2023/2024.